Anti RGSS Decrypter, Solusi Untuk Masalah Dekripsi File Arsip RPG Maker


Persoalan masalah hak cipta di dunia digital memang tidak akan pernah ada habisnya. Ada seorang/berkelompok orang mengklaim ini karyanya (padahal bukan buatannya), ada lagi yang secara terang-terangan malah menggugat pembuat karya yang sebenarnya yang katanya "ini milik saya". Senjata yang cukup ampuh dalam mengatasi itu semua adalah dengan segera memberikan lisensi hak milik kepada para pembuat karya.

Bagaimana jika hal itu terjadi di dunia RPG Maker? Bahkan karya yang sudah ada lisensi hak ciptanya masih saja dicuri, diedit sedikit, dan diklaim kepemilikannya. Lisensi hak cipta rasanya masih kurang. But wait, ada solusi lain. Sebuah karya digital tidak akan/susah untuk dicuri ketika karya tersebut "tidak terlihat" secara digital, dalam artian lain dienkripsi sedemikian rupa. Namun tetap saja, apa-apa yang dienkripsi bakalan bisa didekrip hanya dengan membalikkan algoritma enkripsinya. Enkripsi standar RPG Maker ternyata sudah banyak dijebol, dan ini sayangnya sudah menjadi rahasia umum. Di artikel kali ini saya akan memberikan solusi yang cukup ampuh untuk mengakali para comoters alias pencuri karya digital dalam dunia RPG Maker.



Anti RGSS Decryptor version Release Candidate 2

Created By : Kevin Blaze Coolerz

Download disini

Cara pakainya nonton disini

Anti RGSS Decryptor, dari namanya saja sudah menampakkan bahwa aplikasi ini dibuat untuk mencegah decryptor file arsip RPG Maker melakukan aksinya. Aplikasi ini sudah diuji coba di beberapa versi RPG Maker dan memang berhasil menggagalkan aksi decryptor-decryptor standar RPG Maker yang sudah lama beredar. Mau tau bagaimana kinerjanya? Silahkan baca terus artikel ini.

How to use

Sebenarnya cara penggunaan aplikasi ini sudah dijelaskan didalam file downloadnya dan di youtube, tapi disini saya akan menjelaskannya dalam versi saya sendiri. RPG Maker yang digunakan dalam ujicoba kali ini adalah RPG Maker XP.
1. Sebelumnya pack game kamu lewat packer standar RPG Maker XP.

 Jangan lupa centang Create Encrypted Archive.

2. File hasil compress game kamu, sekarang kamu ekstrak

3. Setelah diekstrak, kemudian copykan file Anti RGSS Decrypter.exe dan ARD Launcher RC2.exe kedalam folder hasil ekstrak game kamu tadi. Lalu jalankan Anti RGSS Decrypter.exe

4. Centang Enrcypt Audio untuk mengenkripsi file audio. 
Kemudian klik Open, arahkan ke file arsip RPG Maker kamu (file RGSSAD).

5. (Opsional) Pilih pilihan Splash jika kamu ingin menambahkan sebuah splash screen saat membuka game kamu.

Kemudian arahkan ke file gambar PNG yang akan menjadi splash screen kamu.

6. Setelah semuanya selesai, sekarang klik Start.

Kemudian akan muncul kotak dialog berikutnya, tulis passwordmu disini untuk meningkatkan keamanan data.

7. Tunggu sampai muncul kotak dialog seperti ini, berarti enkripsi kamu sudah selesai dilaksanakan.

8. Cek folder game kamu, pasti akan seperti ini (diasumsikan kamu mengikuti cara diatas). Untuk menjalankan game kamu, gunakan ARD Launcher RC2.exe

It's Battle Time

Baiklah enkripsi sudah selesai, sekarang saya akan coba untuk menjebolnya dengan tool decrypter yang sudah banyak kita kenal dan beredar luas.

RGSS Extractor
Tool ini yang selalu saya gunakan untuk mengekstrak file RGSS yang terenkripsi dengan enkripsi standar RPG Maker. Saya akan mencoba memakainya untuk enkripsi ini.
Pilih Open Archive

Arahkan ke file RGSS yang terenkripsi

Whoa ga ada apa-apa yang ditemukan
Kesimpulan : RGSS Extractor has been FAILED !!!

vgvgf's RGSSAD Extractor
Yang ini tidak pernah saya pake sih, cuman nemu doank dan katanya bisa mengekstrak file RGSSAD dengan cara "menyusup" ke process Game.exe dan mengekstrak arsipnya selama game berjalan.
File RGSSAD Extractor.rb dan RGSS102E.dll dicopas ke folder game
Game dijalankan lewat Game.exe dan ARD Launcher.exe, dan voila.

Kesimpulan : vgvgf's RGSS Extractor has been FAILED !!!

RGSSAD_WX
Sebelum menggunakan RGSS Extractor, saya lebih sering menggunakan extractor ini untuk segala macam enkripsi standar RPG Maker (untuk RGSS2A, tinggal ganti ekstensi ke RGSSAD lalu lakukan ekstraksi).
File RGSSAD sudah dipilih beserta path outputnya
Tulisan alien ! Tapi udah jelas kok itu error.

Kesimpulan : RGSSAD_WX has been FAILED !!!

RGSSAD/RGSS2A Decrypter
Yang ini sepertinya versi update dari RGSSAD_WX + translate, soalnya model programnya sama.
Pilih filenya, pilih outputnya

Dan tadaaa
Kesimpulan : RGSSAD/RGSS2A Decrypter has been FAILED !!!

Katanya file audio juga ikut dienkripsi
Baiklah kalau memang kalian penasaran apakah audio dienkripsi atau tidak. Sekarang jalankan file audio tersebut terserah dengan player manapun.
Play with Windows Media Player

See? Bahkan player pun tidak bisa membacanya

Kalo VX dan VXAce bisa ga?
Well kalo VX bisa kok, tinggal ikuti aja langkah-langkah diatas. Tapi untuk VXAce, sepertinya belum bisa, karena saat dijalankan, game tidak menemukan file system yang dibutuhkan oleh VXAce (bug untuk aplikasi ini, mohon segera difix agar pengguna VXAce juga bisa merasakan enkripsi ini)
Untuk VXAce, tetap sama ikuti langkah-langkah diatas. Error untuk VXAce sudah difix sama pembuat aplikasi ini, jadi pengguna VXAce silahkan gunakan encryptor ini.

Conclusion

Untuk saat ini, metode sandbox yang digunakan oleh Anti RGSS Decrypter cukup ampuh untuk menggagalkan tool decrypter biasa, karena secara teknikal, file arsipnya "disamarkan" dari sistem dan hanya akan dijalankan dalam mode sandbox yang cukup aman. Tapi ingat, yang namanya enkripsi suatu saat pasti bisa didekrip hanya dengan membalikkan algoritma enkripsinya. RPG Maker hanyalah satu dari sekian banyak tool di dunia digital yang dimana perlindungannya atas resourcenya dipermasalahkan. Tinggal tunggu waktu untuk bisa menjebolnya/ada enkripsi lain yang lebih ampuh dari ini. Dan juga, tool ini masih Release Candidate 2, belum versi finalnya. Kita tinggal tunggu versi finalnya dan liat enkripsi apa lagi yang akan ditawarkan. But overall, nice tool.

9 comments

sama aja, kata yang buat ARD metode enkripsinya cuma dikasih alogritma kaek +,-,*,/ pada valuenya

klo disitu udah dirubah awalnya, mana mungkin decryptor yang lain bisa dijebol
solusinya, cuma jebolin Launchernya, dan ubah metode yang ada disana, selesai.

Reply

bisa diliat di hex editor kalo memang file arsipnya dikacaukan. di header file normal, ada tulisan "RGSSAD", sementara di header file enkripsi, tidak ada tulisan apa2

Reply

Hey ! Hi ! Is the new vesion is release ? :D
This is very useful software for RPG Maker VX Ace.

Reply
Anonymous mod

gan ane minta rgss ectractornya ... nyari di google ketemu ga bisa didownload semua ...kalo bisa kirim ke email laurentiusruizleona@gmail.com , :D , thanks

Reply

maaf gan untuk extractornya sendiri saya tidak akan berikan karena banyak alasan tertentu. mending search di google aja gan kalo emang butuh

Reply

Gan gmn cra'e bongkar Game sendiri yg udh di Decrypter?
Pass'e gue tau gan ...

Reply

makasih banget gan.. bahaya juga ya.. udah modar+mokad mikir story dan eventing, tau2 bisa di curi. kacau deh.

Reply

Tapi pke itu, play game jd rada lemot.. emang gitu ya sob?

Reply

Post a Comment